Jogja

RUMAH SAKIT JOGJA

RSUD Kota Yogyakarta

Kreasi Nutrisionis Rumah Sakit Jogja Mendukung Pencegahan Stunting dan Obesitas

27 Jan 2022

RS Jogja, 28 Januari 2022

Peringatan Hari Gizi Nasional ke-62 tahun 2022 di semarakan dengan berbagai kreasi kegiatan oleh nutrisionis Rumah Sakit Jogja. Kegiatan ini sebagai wujud dukungan nutrisionis Rumah Sakit Jogja  terhadap program pencegahan stunting dan obesitas.

Timur Haryadi, DCN, nutrisionis Rumah Sakit Jogja menyampaikan “Tanggal 25 januari 2022 kami tim nutrisionis mengadakan kegiatan edukasi dan pemberian makanan tambahan bagi pasien rawat inap yang dibagikan bersamaan dengan jadwal makan siang pasien”. Lebih lanjut dijelaskan bahwa makanan tambahan disesuaikan dan aman bagi para pasien karena melalui pertimbangan dan memenuhi kesesuaian angka kecukupan gizi. Selain pemberian makanan tambahan, nutrisionis juga membagikan suvenir edukatif berupa kipas dengan desain menarik serta memuat edukasi gizi.

Selanjutnya, pada tanggal 28 Januari 2022, kembali nutrisionis Rumah Saki Jogja menyelenggarakan kegiatan edukasi pencegahan obesitas bagi civitas hospitalia Rumah Sakit Jogja. Kegiatan edukasi diawali dengan senam yang diikuti oleh jajaran direksi, manajemen dan tenaga kesehatan Rumah Sakit Jogja. Dalam kegiatan ini diberikan trik bagaimana mengukur Indeks Masa Tubuh (IMT) dan upaya pencegahan obesitas. Menurut nutrisionis Rumah Sakit Jogja, Galiharum Dwiandaristi, A.Md.Gz menjelaskan bahwa pola makan yang berlebih dan kurang berimbang beresiko mengalami obesitas yang nantinya akan berujung pada munculnya berbagai penyakit tidak menular seperti hipertensi, jantung koroner, diabetes, hyperlipidemi, dan lain sebagainya. “Untuk itu, sedini mungkin kita harus mengatur pola makan dan pola konsumsi gizi yang sehat dan berimbang agar tidak mengalami obesitas”, lanjutnya.

Kegiatan ditutup dengan pembagian makanan tambahan yg tentu saja dijamin sehat dan bergizi kepada semua peserta senam. Harapannya, civitas Rumah Sakit Jogja tetap sehat dan mampu menjaga kondisi tubuhnya dengan baik serta tidak mengalami obesitas.